Sarjana Terapan Teknik Informatika
Akreditasi Lam Infokom: BAIK SEKALI , Gelar Lulusan : S.Tr Kom, dengan masa studi 8 Semester di Fakultas Sekolah Vokasi Universitas Logistik dan Bisnis Internatiosnal (ULBI)
Teknik Informatika adalah sebuah disiplin ilmu rekayasa yang mengkombinasikan antara Teknologi Informasi (TI)
dengan konsep rekayasa; Teknik Informatika merupakan area pengetahuan interdisciplinary yang berfokus pada penerapan dan aplikasi komputerisasi tingkat advance. Teknik Informatika merupakan pengembangan sistem informasi peusahaan dengan pendekatan top-down yang membentuk satu bagian dari arsitektur sistem secara keseluruhan.
Kurikulum yang kami implementasikan mengacu pada standar kompetensi yang mengintegrasikan Computing Curricula for Software Engineering, Computing Curricula for Information System, dan Computing Curricula for Computer Science yang disusun oleh ACM (Association for Computing Machinery) dengan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia untuk menghasilkan Sarjana Teknik Terapan yang memiliki kemampuan analisis, perancangan, validasi, pengembangan (pemrograman), penjaminan kualitas, dan keamanan perangkat lunak (software) serta mampu bersaing di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi yang mendukung peningkatan layanan industri logistik dan bidang-bidang yang bertalian dengannya melalui karya teknologi yang dapat berfungsi secara efektif dan efisien.
Kampus ULBI khususnya Fakultasi Vokasi Prodi Sarjana Terapan Informatika ini menawarkan pengajaran terbaik di bidangnya (perpaduan antara industri dan pengalaman akademis) dan dirancang untuk berkembang seiring dengan perubahan industri dan kemajuan teknologi.
Anda diperlengkapi dengan baik untuk bekal kemampuan bidang informatika tentunya yang dimanfaatkan oleh sektor industri yang ada di Indonesia.
Anda akan lulus dengan kepercayaan diri dan keterampilan yang dibutuhkan untuk bekerja di salah satu industri yang kompeten, memberi Anda keuntungan berbeda dibandingkan lulusan komputasi lain yang ingin mengejar karir di industri khususnya logistik.
Sepanjang perkuliahan, Anda akan diberi kesempatan untuk bekerja sama dengan industri lokal dan global, serta berkolaborasi dengan bidang keilmuan lainnya seperti logistik, pemasaran, akuntansi, transportasi dan sebagainya